MINAHASA– Penjabat Bupati Minahasa Dr. Jemmy Stani Kumendong M.Si melakukan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Minahasa yang bertempat di Masjid At- Taqwa Desa Bukit Tinggi Kecamatan Kakas Barat, Rabu (20/3/2024).
Safari Ramadhan Jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa di Masjid At- Taqwa disambut oleh Ketua MUI Kabupaten Minahasa, Imam dan BTM, Staf Khusus Bupati Bidang Keagamaan, serta jamaah umat muslim yang ada di Kecamatan Kakas Barat, Kombi dan Lembean Timur.
Dalam sambutannya, Bupati Kumendong mengajak untuk selalu bersyukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa, atas segala rahmat dan anugerah-nya sehingga hari ini boleh bersama dalam kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Minahasa bersama umat muslim jamaah masjid At- Taqwa Bukit Tinggi dan sekitarnya dalam keadaan sehat Wal’afiat.
“Mengiringi suasana syukur ini, Atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa, menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa 1445 hijriah tahun 2024, kepada saudara-saudaraku umat muslimin dan muslimat khususnya para jamaah masjid At- Taqwa Bukit Tinggi Kecamatan Kakas Barat.
“Bulan suci ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat dan ampunan dengan berbagai kelebihan dan keutamaan yang besar, dan dengan berpuasa melatih untuk menahan emosi dan perilaku negatif serta melatih kita untuk selalu bersikap jujur terhadap diri sendiri dan orang lain.
“Khusus masyarakat non-muslim, marilah kita tetap menjaga toleransi dan jagalah kerukunan yang sudah kita bina selama ini dalam kebersamaan.
” Selaku Penjabat Bupati Minahasa saya menyampaikan ucapan terima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada tokoh-tokoh agama islam dan seluruh umat islam di kabupaten minahasa atas kontribusinya dalam menciptakan kehidupan masyarakat yang aman, damai dan nyaman” tutup Kumendong.
Usai sambutan Bupati, dilanjutkan dengan buka puasa bersama kemudian penyerahan bantuan sosial berupa sembako kepada kaum duafa, lansia dan penyandang disabilitas.
Turut hadir mendampingi Bupati, Asisten 1, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Sahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM/Plt Kadis PPPA, Ka.BKPSDM, Kadis Kominfo, Ka.Bapenda, Kadis Pangan, Kadis Perpustakaan, Kadis Damkar, Kadis Perkim, Kabag Hukum, Kabag SDA, Kabag Umum, Kadis Sosial, Kabag Kesra, Camat Kakas Barat dan Camat Kakas.
(Stefri)