Dampingi Gubernur Sulut, Bupati Minahasa Hadiri Pelantikan Pengurus IMI Sulut

MINAHASA – Penjabat Bupati Minahasa Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si. Mendampingi Gubernur Sulawesi Utara Prof. (HC) Olly Dondokambey, SE dan Wakil Gubernur Drs. Steven O. E. Kandouw dalam Acara  Pelantikan Pengurus IMI Sulut yang diketuai Rio A.J. Dondokambey, B,Sc.,M.M, Sabtu (13/7/2024) bertempat di Vila Tonsaru, Minahasa.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo menuturkan salah satu unsur dalam visi organisasi IMI adalah membesarkan seluruh elemen yang terkait dengan otomotif. Dunia otomotif harus dimaknai dari beragam perspektif, baik sebagai cabang olahraga, sebagai sektor industri, sebagai ajang kreasi dan inovasi, maupun sebagai media edukasi budaya tertib berkendara bagi masyarakat.

“Karenanya, program-program kerja yang disusun oleh Pengurus IMI Provinsi Sulawesi Utara periode 2023-2028 harus dapat menjembatani berbagai kepentingan dalam dunia otomotif tersebut. Selain dilakukan secara selaras dan sinergis dengan program pemerintah daerah, program kerja IMI Provinsi Sulawesi Utara juga harus dapat mengoptimalkan sumberdaya di daerah dengan tetap mengedepankan kepentingan dan kemanfaatan bagi masyarakat,” ujar Bamsoet saat melantik Pengurus IMI Provinsi Sulawesi Utara periode 2023-2028 di Manado, Sabtu (13/7/2024).

Pengurus IMI Pusat hadir antara lain Penasehat Robert Kardinal, Wakil Ketua Umum Junaidi Elvis, Komisi Sosial Brigjen (Pol) Putu Putra Sadana, Hubungan Antar Lembaga Erwin MP dan Iskandar Putra, serta Komunikasi dan Media Dwi Nugroho.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Ny. Dewi Bambang Soesatyo Istri dari Ketua MPR RI, Sekjen IMI Pusat, Ketua DPRD Provinsi Sulut, Mewakili Forkopimda Sulawesi Utara, Ass I Setda Prov dan Jajaran, Bupati Minahasa Utara selaku Ketua IOF Sulut, Walikota Bitung, Wakil Bupati Minahasa Utara, Forkopimda Minahasa, Seluruh Jajaran IMI Sulawesi Utara.

Turut mendampingi Bupati Minahasa, Kadis Kominfo, Kadis Perpustakaan, Kabag Prokopim, Camat Tondano Selatan.

(Cipie)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *